Perguruan Tinggi Negeri Di Indramayu

Pagi-pagi aku melihat berita di yahoo, tiba-tiba aku melihat salah satu judul berita, yang berbunyi Presiden SBY meresmikan 12 Pergurun Tinggi Negeri Terbaru Di Indonesia, Langsung aja aku mengklik judul itu, ingin mengetahui Pergurun tinggi apa saja dan dimana lokasinya. Eh tiba-tiba diurutan nomor 12 terbaca Politeknik Negeri Indramayu. Wah aku bangga sekali sebagai warga Indramayu memiliki perguruan tinggi negeri walaupun baru tahap Politeknik.
Inilah 12 Perguruan Tinggi Negeri yang baru saja diresmikan oleh Presiden SBY berbarengan dengan memperingati HariUlang Tahun ke 69 TNI di Gedung Nala, Markas Komando Armada RI Kawasan Timur (Mako Amartim), Surabaya, Senin (6-10-2014) :

1. Universitas Timor
2. Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta
3. Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur
4. Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta
5. Institut Teknologi Sumatera
6. Institut Teknologi Kalimantan
7. Institut Seni dan Budaya Indonesia Tanah Papua
8. Institut Seni dan Budaya Indonesia Aceh
9. Institut Seni dan Budaya Indonesia Bandung
10. Universitas Singaperbangsa
11. Politeknik Negeri Cilacap
12. Poltieknik Negeri Indramayu

0 komentar:

Posting Komentar